Selain itu Moms dan Dads harus sama-sama terbuka atau transparan.
Namun, yang kerap jadi permasalahan terkadang rencana keuangan yang sudah disepakati bersama justru tidak berjalan semestinya.
Kebanyakan orang tentu akan marah, khawatir, dan kecewa apabila rencana keuangan yang sudah disusun baik justru tidak bisa berjalan sesuai rencana yang ada.
Bahkan rencana keuangan yang sudah disepakati bersama dengan pasangan namun tidak berjalan dengan semestinya bisa jadi pemicu konflik di dalam rumah tangga.
Sebagian besar orang tentu sering kali merasa bingung terkait apa yang harus ia lakukan ketika rencana keuangan yang sudah disepakati bersama dengan pasangan tidak berjalan sesuai rencana.
Baca Juga: Jangan Sampai Alami Kesulitan Ekonomi, Berikut Cara Mengatur Keuangan Setelah Menikah dan Punya Anak
Nah pada peliputan khusus yang dilakukan Nakita.id kali ini yang mengusung tema 'Mengatur Keuangan Keluarga dalam Kehamilan dan Kelahiran' berusaha menjawab rasa kebingungan banyak orang tersebut.
Menurut Financial Planner bernama Rista Zwestika, S.Sos., AWP., CFP selaku Co-Head Advisory Finansialku, perencanaan keuangan memang penting dilakukan namun hal tersebut tidak bisa menjamin bahwa semua tujuan kita akan terwujud.
Perencanaan keuangan adalah solusi dimana ketika terjadi risiko Moms dan Dads tidak harus menanggungnya dalam jumlah yang besar.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR