Anak Mudah Berfikiran Negatif
Melansir dari Nakita.id saat dibandingkan mungkin awalnya anak terpacu untuk menjadi lebih baik.
Namun jika Moms tidak pernah mengapreasiasi usahanya dengan terus membandingkan anak dengan yang lain, ia jadi tidak pernah merasa bangga dan puas dengan apa yang dilakukannya.
Ia akan dirundung dengan pikiran negatif bahwa ia tidak akan pernah sukses karena terus cemas dan takut gagal.
Akibatnya, ia jadi tidak percaya pada kemampuan dirinya sendiri dan semakin terpuruk.
Merasa dirinya rendah
Anak-anak yang terus-menerus dibandingkan dengan orang lain maka lama kelamaan akan mulai percaya bahwa mereka lebih rendah daripada orang lain.
Alih-alih Moms ingin membuat anak berusaha menjadi lebih baik, namun yang terjadi pada anak malah sebaliknya.
Banyak anak malah akan berhenti begitu saja dan menjadi terlalu takut untuk mencoba hal-hal baru.
Source | : | Nakita.ID |
Penulis | : | Debora Julianti |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR