Nakita.id - Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) diketahui terkena Kanker Prostat.
Dilansir Kompas.com informasi awal diumumkan langsung oleh staf pribadi SBY, Ossy Dermawan
SBY dikabarkan mengidap kanker prostat stadium awal setelah menjalani pemeriksaan oleh tim dokter Indonesia.
"Sesuai dengan diagnosis dari tim dokter, Bapak SBY mengalami kanker prostat. Kanker prostat yang diderita oleh Bapak SBY masih berada dalam tahapan (stadium awal)," ungkap Ossy yang Nakita.id kutip dari laman Kompas.com, Rabu (3/11/2021).
Ossy juga menuturkan, SBY akan menjalani perawatan medis di luar negeri yakni Ameria Serikat untuk mendapatkan penanganan penyakitnya.
"Setelah dilakukan konsultasi mendalam dengan tim dokter Indonesia, termasuk para urolog senior diputuskan medica treatment dilakukan di sebuah rumah sakit di luar negeri yang memiliki pengalaman panjang dan teknologi yang maju untuk menangani kanker prostat," tutur Ossy.
Kabar SBY yang terindikasi terkena kanker prostat, mengharuskan orang-orang untuk mengetahui siapa saja yang berisiko terkena kanker prostat.
Cara ini dilakukan agar Moms dan Dads bisa deteksi dini sehingga nantinya mendapatkan penanganan yang lebih cepat guna terhindar dari risiko kanker prostat yang lebih buruk.
Source | : | Kompas.com,mayoclinic.org |
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR