"Saya sempat lihat (InstaStoryJoddy), dari situ saya agak, aduh," ujar Faisal mengutip dari Kompas.com.
Meski demikian, Faisal menyerahkan kasus tersebut sepenuhnya pada pihak yang berwajib.
"Kita lihat saja proses hukum dulu. Kita lihat apa benar seperti yang kita dengar dari berita (bahwa kecelakaan) ini terjadi karena banyak kelalaiannya," tutur Faisal.
Setelah kabar kejadian kecelakaan maut tersebut, Faisal juga sempat menghubungi Joddy.
Ia ingin tahu kondisi anak, menantu, dan cucu yang dibawa Joddy di dalam mobil tersebut.
Sayangnya, ia tidak berhasil menghubungi Joddy dan kekecewaannya bertambah.
"Tapi semenjak saya mendapat berita dari TV bahwa kecepatannya tanpa memikirkan anak, menantu dan cucu saya, saya berat untuk.. Istilahnya kok begini kamu? Ini kan nyawa manusia," sesal Faisal.
Dorong Bapak Lebih Aktif dalam Pengasuhan, Sekolah Cikal Gelar Acara 'Main Sama Bapak' Bersama Keluarga Kita dan WWF Indonesia
Source | : | Kompas.com,YouTube |
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR