Nakita.id - Henny Rahman akhir-akhir ini kembali menjadi sorotan.
Hal ini terjadi setelah dirinya mengunggah Story dengan fitur 'Close Friends' di Instagram terkait mantan suaminya, Zikri Daulay.
Melansir Wartakotalive.com (14/11/2021), di unggahan tersebut, Henny Rahman geram setelah Zikri Daulay diduga pernah melakukan tindak kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) saat mereka masih terikat pernikahan.
"Pengen bilang ke orang-orang, kamu KDRT, mukulin dari aku lagi hamil, sampai tiba-tiba talak aku nggak jelas," tulis Henny Rahman dalam unggahan Story-nya.
Moms, KDRT seringkali sulit untuk diketahui sedini mungkin, karena bentuknya bisa bermacam-macam.
Baik itu kekerasan fisik seperti menyakiti pasangan, hingga kekerasan emosional seperti melontarkan kata-kata kurang berkenan dan membuat pasangan merasa direndahkan.
Umumnya, KDRT akan mencapai puncaknya apabila Moms menyadari setelah suami melakukan pelecehan seksual.
Agar Moms semakin paham, inilah tanda-tanda pasangan yang melakukan KDRT, seperti yang dirangkum dari WebMD via KOMPAS.com.
1. Pasangan mengendalikan perilaku Moms
Misalnya, pasangan sering mengkritik Moms, menuduh karena berselingkuh, hingga menyalahkan Moms karena pelecehan.
Tak hanya itu, pasangan juga sering mengatur penampilan Moms harus seperti apa.
Juga, sering meneriaki, melempar barang, meninju tembok, hingga mengancam akan membunuh Moms atau orang terdekat Moms.
2. Pasangan mengontrol keuangan
Pasangan yang mulai mengontrol ketat keuangan rumah tangganya itu juga termasuk tanda-tanda KDRT lo, Moms.
Biasanya, pasangan akan menyimpan uang tunai dan kartu kredit dari Moms, ataupun mencuri uang yang Moms dapatkan dari orang lain.
Selain itu, pasangan juga tidak akan membiarkan Moms memiliki uang untuk kebutuhan dasar seperti makanan dan pakaian.
Apabila Moms pernah menerima uang saku dari pasangan, tetapi diminta perincian penggunaannya, itu juga termasuk tanda-tanda pasangan yang mengontrol keuangannya, Moms.
3. Pasangan menjauhkan Moms dari keluarga dan teman
Tanda-tanda KDRT yang berikutnya adalah pasangan yang menjauhkan Moms dari keluarga dan teman.
Seperti, mempermalukan Moms di depan orang lain termasuk keluarga dan temannya.
Selain itu, pasangan juga mengawasi dengan cermat ke mana dan dengan siapa Moms pergi, dan membuat Moms harus minta izin sebelum pergi.
4. Pasangan melecehkan secara fisik
Apabila pasangan sudah mulai bermain secara fisik, Moms perlu waspada karena hal ini juga merupakan tanda-tanda KDRT.
Misalnya, mengunci Moms di dalam atau di luar rumah, dan mencegah Moms makan, tidur, ataupun mendapat perawatan medis.
Selain itu, pasangan juga bisa menyerang Moms dengan senjata, atau memukul, mendorong, menendang, menggigit, hingga menarik rambut Moms.
Baca Juga: Goo Hara Bertengkar dengan Pacarnya Hingga Penuh Lebam, Ini Kronologisnya Menurut Sang Kekasih!
5. Pasangan melakukan pelecehan seksual
Tanda-tanda KDRT yang terakhir adalah pasangan yang sering memaksakan kehendak untuk memuaskan hawa nafsunya.
Pasangan akan memaksa Moms untuk berpakaian dengan cara seksual, berhubungan seks dengan tidak menggunakan kondom atau alat kontrasepsi lainnya.
Bahkan, membuat Moms merasa berhutang pada hubungan seksualnya.
Nah, itu dia Moms tanda-tanda pasangan melakukan KDRT.
Apabila Moms mengalami tanda-tanda KDRT di atas, segera cari bantuan dengan menghubungi nomor berikut.
- Hotline KPPPA (0821-2575-1234)
- Call center 119 ext. 8 (Psychological First Aid)
- Komnas Perempuan 0821 2575 1234
- Kementrian Sosial RI 1500 771
Source | : | Wartakotalive.com,KOMPAS.com |
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR