Nakita.id - Moms, pastikan kuku kita selalu bersih dan sehat ya.
Selain dipotong dengan rutin, kuku juga harus diberi nutrisi dari luar dan dalam.
Sebab kuku yang tak terawat bisa jadi sumber penyakit karena bisa menyebarkan kuman dan bakteri.
Selain itu, ada juga kondisi kuku tertentu yang menandakkan adanya masalah kesehatan dalam tubuh kita.
Melansir dari Healthline, berikut beberapa kondisi kuku yang tidak sehat.
Baca Juga: Risi karena Warna Kuku Semakin Menguning? Bisa Jadi Ini Penyebabnya
1. Kuku Kasar
Kuku yang kasar, pecah-pecah dan mudah retak biasanya terjadi saat kita terlalu lama bersentuhan dengan air.
Jadi sebaiknya pakailah sarung tangan saat sedang mencuci piring.
Untuk mengobatinya, Moms bisa mengoleskan losion yang mengandung asam alfa-hidroksi atau lanolin.
2. Kuku Rapuh
Kuku yang rapuh biasanya mudah patah atau bengkok.
Penyebabnya karena kuku sering terpapar bahan kimia seperti sabun cuci, kuteks, atau penghapus cat kuku.
Moms bisa mengobatinya dari dalam dengan banyak mengonsumsi makanan yang kaya vitamin B, kalsium, zat besi, atau asam lemak.
3. Kuku Terkelupas
Kuku terkelupas biasanya terjadi saat Moms mencoba menghilangkan sisa kuteks dengan cara mengeroknya pakai alat yang kasar.
Atau bisa juga karena kuku terlalu lama terpapar sabun saat mencuci baju dan piring.
Selain itu, penyebabnya bisa juga berasal dari dalam, misalnya tubuh kekurangan zat besi.
Untuk mengatasinya, Moms bisa mengonsumsi sayuran yang kaya zat besi seperti bayam, kale, dan brokoli.
Kemudian jagalah kelembapan kuku dengan mengoleskan losion setelah beraktivitas.
4. Kuku Menonjol
Apakah di kuku Moms muncul tonjolan yang terlihat seperti gelombang horizontal atau vertikal?
Hati-hati, kalau sampai disertai dengan gejala lain seperti perubahan warna.
Sebab kuku yang menonjol menandakan masalah kesehatan tertentu.
Baca Juga: Astaga Kaget Lihat Kuku Jadi Berwarna Hitam, Pertanda Apa Ini?
Kuku bergaris vertikal menandakan tubuh kekurangan zat besi dan anemia.
Sementara kuku bergaris horizontal bisa menandakan penyakit ginjal.
Tidak ada salahnya untuk mengecek kondisi kesehatan ke dokter ya, Moms!
Source | : | Healthline |
Penulis | : | Kintan Nabila |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR