Menurut para karyawan, Riri Khasmita hanya pengelola.
Sebelumnya diberitakan Nirina Zubir merasa kecewa dengan Riri Khasmita yang menggasak harta mendiang ibunya.
Sebab, menurut Nirina, mendang ibunya saja tidak berfoya-foya dengan kekayaannya.
Selama ini, ibu Nirina hidup dengan kesederhanaan.
"Saya sakit hati dan marah karena saya tahu ibu saya sederhana sekali karena ibu saya enggak pernah menikmati uangnya sendiri," kata Nirina Zubir melansir dari Kompas.com.
Pada awak media Nirina pun menyampaikan, setelah merampas 6 sertifikat tanah milik sang ibunda, Riri mendadak hidup mewah.
Tak hanya beli mobil baru dan jalan-jalan ke luar negeri saja.
Riri juga memodali adiknya untuk sekolah di Malaysia dari hasil penggelapan uang tanah tersebut.
"Tapi dia (Riri) beli mobil baru, dia jalan-jalan ke luar negeri, dia modalin adiknya sekolah di Malaysia dari hasil ibu saya," sambung Nirina.
Nirina juga mengaku, selama ibundanya hidup justru ketika bepergian menaiki transportasi umum.
Sedangkan sang ART justru bisa membeli mobil dan membuka bisnis baru.
"Ibu saya ke mana-mana masih naik kereta, tapi beliau (Riri) ini punya mobil baru, bisnis baru," tutur Nirina sambil menangis.
For the Greater Good, For Life: Komitmen ParagonCorp Berikan Dampak Bermakna, Demi Masa Depan yang Lebih Baik Bagi Generasi Mendatang
Source | : | Kompas.com,YouTube |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR