Nakita.id - Kabar bahagia tengah dirasakan pasangan sultan Andara, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.
Pasalnya anak kedua Raffi dan Gigi diprediksi akan segera lahir pekan ini.
Usia kandungan yang telah memasuki sembilan bulan, membuat keduanya tinggal menunggu hari untuk menjalani proses persalinan.
Tanggal kelahiran anak kedua dari pasangan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina memang selalu dinanti-nanti publik.
Rupanya Raffi Ahmad tak mau menyimpan kabar bahagia ini sendirian, ayah dari Rafathar itu secara terang-terangan membongkar perkiraan tanggal persalinan sang istri.
Raffi Ahmad membeberkan jika sang istri akan melahirkan anak keduanya di akhir bulan November.
"Doain akhir-akhir November ini mudah-mudahan," ujar Raffi Ahmad dari kanal YouTube KH Infotainment.
Mendekati hari perkiraan lahir (HPL) rupanya Raffi Ahmad masih menerka-nerka kapan tanggal yang pas anak keduanya ini lahir.
Tetapi dapat dipastikan Nagita Slavina akan melahirkan di akhir bulan November 2021.
"Bisa tanggal 26, 27, 27. Besok mau ke dokter, mau ngecek lagi. Pokonya di akhir-akhir bulan ini" ungkap Raffi.
Ditanyakan soal persiapan persalinan Nagita, Raffi Ahmad mengaku bahwa tak ada persiapan secara khusus.
Dirinya menganggap kelahiran anak keduanya ini sama seperti kelahiran putra pertamanya yakni, Rafathar Malik Ahmad
"Engga, kami samakan saja, enggak dikasih yang spesial," tutur Raffi Ahmad.
Mengingat HPL yang semakin dekat, Raffi Ahmad meminta doa kepada publik agar proses persalinan Nagita diberikan kelancaran
"Doainlah kita sebagai suami jagain terus istri, sampai lahir selamat," ujarnya.
Ingin menjadi suami siaga, Raffi Ahmad bahkan rela membatasi beberapa pekerjaanya.
Lelaki berusia 34 tahun itu rencananya bakal mengosongkan jadwal selama beberapa minggu untuk menemani sang istri tercinta lahiran.
Padahal biasanya menjelang pergantian tahun Raffi Ahmad selalu laris manis untuk menjadi presenter di beberapa acara akhir tahun.
"Insya allah. Kebetulan di weekend kita kosongkan jadwal," pungkas Raffi Ahmad.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | YouTube KH Infotainment |
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR