Nakita.id – Liver atau hati adalah salah satu organ terbesar dalam tubuh yang terletak di bagian kanan atas perut dan di bawah tulang rusuk.
Liver memiliki banyak tanggung jawab dalam menjaga keseimbangan tubuh, di antaranya menetralisasi racun, mengatur aktivitas hormon, memproduksi protein, membuat empedu untuk pencernaan lemak, dan lain-lain.
Semua yang kita makan juga harus diproses liver sebelum didistribusikan ke seluruh tubuh.
BACA JUGA : Tak Terduga! Inilah 5 Kebiasaan Penyebab Sakit Ginjal
Karena banyak tugas yang dijalankan oleh liver, maka kesehatan tubuh kita sangat tergantung dengan kondisi liver.
Beberapa kebiasaan yang sering kita lakukan, ternyata bisa merusak liver.
Wah, harus waspada ya Moms, jangan sampai liver kita rusak!
Berikut ulasannya dilansir dari healthyandnaturalworld.com.
1. Minum alkohol dan merokok
Minum minuman beralkohol dan merokok secara berlebihan dapat merusak liver.
Kandungan bahan kimia yang terdapat pada rokok dan alkohol dapat membuat pekerjaan liver untuk menetralisasi racun menjadi berat.
Bila berlangsung terus menerus, maka liver akan menjadi berkurang fungsinya.
Source | : | Healthy and Natural World |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR