Nakita.id - Saat menyusui bayi tak hanya sekadar memberi makan, Moms tentu ingin memastikan nutrisi yang dibutuhkan bayi tercukupi.
Namun, mungkin Moms hanya bisa menebak Si Kecil sudah cukup menyusui atau belum.
Terkadang setelah menyusu, Si Kecil masih juga menangis atau rewel sehingga muncul dugaan bayi masih kurang kenyang.
Jangan terburu-buru beralih memberikan susu formula, berikut ini tanda yang dapat Moms cermati bayi sudah cukup mendapat ASI.
BACA JUGA: 5 Solusi Masalah Menyusui yang Kerap Moms Rasakan, Catat!
Intensitas buang air kecil
Salah satu cara untuk mengetahui apakah bayi sudah mendapat air susu, yaitu dengan mengecek popoknya:
1. Setelah 48 jam, bayi berganti popok 2 sampai 4 kali
2. Memasuki hari kelima, intensitas mengganti popok meningkat 6 sampai 8 kali per hari
3. Urin bayi berwarna pucat dan tidak berbau
Sebaliknya, jika urin bayi berwarna gelap maka ia belum mendapat kecukupan ASI.
BACA JUGA: Dambakan Bayi Kembar, Ini Cara Tya Ariestya Berjuang Mewujudkannya
Source | : | momjunction.com |
Penulis | : | Erinintyani Shabrina Ramadhini |
Editor | : | Kusmiyati |
KOMENTAR