Ditetapkannya Medina Zein sebagai tersangka, Ahmad Ramzy memastikan bahwa Marrisya Icha sudah menutup pintu damai.
"Agendanya ke depan penyidik akan melakukan pemanggilan terhadap tersangka yang akan dilakukan pada tanggal 10 Januari 2022," ujar Ahmad Ramzy.
Dalam laporan tersebut, Medina Zein disangkakan Pasal 310 dan 311 KUHP dan atau Pasal 27 Ayat 3 Undang Undang RI Nomor 19 Tahun 2016 tentang ITE.
Sementara beberapa waktu lalu dikabarkan, Marrisya Icha bersikeras melanjutkan upayanya dalam melaporkan Medina Zein atas dugaan pencemaran nama baik.
Dia tetap tak mau mencabut laporan seandainya istri Lukman Azhari itu meminta maaf.
Ternyata kejadian minta maaf itu benar terjadi.
Belum lama setelah Medina Zein ditetapkan menjadi tersangka, ia meminta maaf pada Marissya Icha.
Akan tetapi, sahabat Vanessa Angel tersebut enggan memafkan Medina Zein. Mengapa?
Marissya Icha pun membeberkan alasannya.
Menurut Marissya Icha, ia ogah memafkan karena Medina Zein baru meminta maaf setelah ditetapkan sebagai tersangka.
"Sudah dapat surat dari pengacaranya permintaan maaf dari Medina Zein," kata Icha di Kawasan Cipete, Jakarta Selatan, Selasa (11/1/2022).
For the Greater Good, For Life: Komitmen ParagonCorp Berikan Dampak Bermakna, Demi Masa Depan yang Lebih Baik Bagi Generasi Mendatang
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR