Nakita.id - Industri hiburan Tanah Air kembali dihebohkan dengan tertangkapnya seorang komedian yang terjerat kasus narkoba.
Komedian tersebut bernama Fico Fachriza.
Melansir Kompas TV, Fico Fachriza ditangkap atas dugaan penyalahgunaan narkoba jenis tembakau sintetis.
Fico Fachriza sudah ditetapkan sebagai tersangka.
Penetapan status tersangka ini berdasarkan adanya alat bukti saat penangkapan.
Salah satu alat bukti yang ditemukan pihak kepolisian adalah tembakau sintetis seberat 1,45 gram.
Fico Fachriza juga sudah menjalani tes urin untuk mengetahui apakah pada tubuh Fico terdapat zat narkoba.
Hasilnya, ternyata Fico Fachriza benar positif narkoba.
Hal ini disampaikan Kombes Pol Endra Zulpan selaku Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya.
Baca Juga: Polisi Tangkap Artis Inisial FF karena Terbukti Pakai Narkoba, Sosonya Diduga Komedian Fico Fachriza
"Ada barang bukti yang diamankan kemudian hasil tes urine," kata Zulpan pada Jumat (14/1/2022).
Fico Fachriza lantas mengakui bahwa dirinya sudah menggunakan narkoba jenis tembakau sintetis sejak 2016.
ShopTokopedia dan Tasya Farasya Luncurkan Kampanye ‘Semua Jadi Syantik’, Rayakan Kecantikan yang Inklusif
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR