Nakita.id - Moms, siapa sangka kebiasaan jelek saat sarapan ternyata bisa berdampak negatif pada kulit.
Sarapan pagi dengan menu yang tidak tepat akan memicu penuaan dini.
Misalnya muncul keriput dan garis-garis halus di wajah.
Beberapa ahli diet memaparkan kaitan antara kebiasaan mengonsumsi makanan yang tidak sehat saat sarapan dan efeknya untuk kulit.
Melansir dari Eat This, berikut makanan yang harus dihindari untuk menu sarapan!
1. Sarapan dengan makanan manis
Menurut Lauren Manaker, MS, RDN, penulis The First Time Mom's Pregnancy Cookbook dan Fueling Male Fertility, mengatakan hindari makanan manis untuk sarapan.
"Makan gula yang berlebihan dapat mendatangkan masalah pada kesehatan kulit," katanya.
Mengkonsumsi gula dalam jumlah besar dapat menyebabkan pelepasan produk akhir glikasi lanjutan (atau AGE), yang diketahui mempercepat penuaan kulit.
Makanan yang perlu dihindari saat sarapan adalah roti panggang, terutama roti tawar putih.
"Biji-bijian putih memang memiliki sifat kaya nutrisi, namun sebenarnya hanyalah versi lain dari gula," kata Courtney D'Angelo, MS, RD, penulis di GoWellness.
"Selama proses pemurnian, kandungan vitamin B yang tinggi dalam roti menghilang," sambungnya.
Alternatifnya, Moms bisa memilih roti gandum utuh yang melewati pemrosesan yang sebentar sehingga masih memiliki vitamin B.
Fungsi vitamin B adalah untk membantu mengurangi peradangan.
3. Tidak ada sayuran dalam menu sarapan
Sarapan hanya dengan telur dan daging saja bisa mempercepat proses penuaan kulit.
Seimbangkan dengan berbagai jenis sayuran dalam piring kita. Sebaliknya, pilihlah menu sarapan yang khasiatnya bikin kulit lebih sehat dan bercahaya.
Buah dan sayuran kaya akan antioksidan yang bagus untuk kesehatan kulit.
Moms bisa menambahkan buah beri dalam oatmeal atau makan bayam dengan telur.
4. Minum kopi pakai gula
Baik kopi panas atau kopi dingin, menambahkan terlalu banyak pemanis dapat berdampak negatif pada kulit.
Gula bersifat pro-inflamasi dan mendorong mikrobioma yang tidak sehat. Selain itu juga dapat menyebabkan lonjakan gula darah.
Hal-hal berikut bisa mempercepat proses penuaan. Kesimpulannya, penting sekali untuk membatasi asupan gula tambahan dalam menu sarapan.
Kemudian jangan lupa konsumsi buah-buahan dan sayuran setiap hari.
Terakhir selalu minum air putih agar kulit terhidrasi dengan baik dan terhindar dari penuaan dini.
Nah Moms, yuk mulai terapkan kebiasaan sarapan sehat ini mulai sekarang!
Pentingnya Penanganan yang Tepat, RSIA Bunda Jakarta Miliki Perawatan Khusus untuk Bayi Prematur
Penulis | : | Kintan Nabila |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR