Berdasarkan sebuah penelitian, tertawa dapat mengurangi stres, meningkatkan kekebalan tubuh, mengurangi peradangan, hingga menurunkan tekanan darah.
Apalagi, kalau memiliki selera humor, yang mana dapat menambah delapan tahun dalam hidup, serta mengurangi risiko penyakit jantung atau infeksi kronis, menurut sebuah studi di Norwegia pada 2016 lalu.
2. Mendapatkan vaksin
Moms harus tahu, vaksin menjadi salah satu penunjang hidup tercepat, termudah, dan terjangkau.
Terlebih, di tengah pandemi Covid-19 saat ini dimana vaksin menjadi barang yang paling banyak dicari.
Data terbaru menunjukkan, orang yang belum divaksin Covid-19 akan sembilan kali lebih mungkin dirawat di rumah sakit.
Bahkan, 14 kali lebih mungkin meninggal karena virus atau penyebab penyakit lainnya daripada orang yang telah divaksinasi.
3. Bernapas dalam-dalam
Apakah Moms senang mengambil napas dalam-dalam?
Ternyata, aktivitas yang cukup dilakukan selama lima detik ini juga dapat memperpanjang umur kita, Moms.
Pasalnya, pernapasan perut yang dalam mendorong pertukaran oksigen penuh, yaitu pertukaran menguntungkan dari oksigen yang masuk dengan karbon dioksisa yang keluar, sehingga bisa memperlambat detak jantung, bahkan menurunkan atau menstabilkan tekanan darah.
National Geographic Indonesia: Dua Dekade Kisah Pelestarian Alam dan Budaya Nusantara
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR