"Atau, bisa juga kita lihat di area mulut. Apakah ada makanan yg menyumbat jalan napasnya?" lanjutnya.
Lebih lanjut, dr. Lucy menyampaikan apabila kasus yang dialami bayi yang tersedak MPASI ini cukup parah.
"Kalau sudah tidak ada sumbatan di jalan napas, atau ketika tersedak tidak bisa keluar, maka kita memang harus segera membawa ke IGD," terangnya.
Itulah pertolongan pertama untuk mengatasi bayi yang tiba-tiba tersedak MPASI.
Apakah Moms bisa mempraktikkannya di rumah?
Setelah ini, jangan langsung panik dan frustasi lagi ya, Moms.
Baca Juga: Tanda-tanda Bayi Sudah Mulai Diberikan MPASI menurut Ahli, Catat Sekarang, Moms
Namun, dr. Lucy juga memberikan sedikit peringatan apabila Moms ingin segera mempraktikkan metode di atas.
Yaitu, Moms perlu berhati-hati saat mengeluarkan makanan dari mulut bayi.
"Hati-hati pada usaha mengeluarkan sesuatu dari bayi. Jangan terlalu berlebihan, ya," tegas dr. Lucy.
dr. Lucy mencontohkan satu kasus saat orangtua mau menepuk atau menekan perut bayi.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR