Moms dan Dads membutuhkan dukungan psikologis agar bisa tetap tegar, kuat, serta mampu memberikan semangat dan mengurus anak yang menderita kanker.
Menjaga kondisi kesehatan orangtua tak boleh diabaikan begitu saja, terlebih Moms dan Dads lah yang akan selalu menemani keseharian Si Kecil.
Jangan sampai orangtua larut akan kesedihan yang dikhawatirkan memperburuk kondisi fisik dan juga mental.
"Dalam persoalan kanker, bukan hanya anak tetapi juga orangtua. Mereka sebagai merawat anak, yang akan membiayai anak, dan sepenuhnya berada di sisi anak," ucap Olivia.
Kanker dianggap jadi salah satu penyakit yang sulit untuk disembuhkan, pengobatan kanker yang cukup menyiksa terkadang membuat Moms kehilangan harapan dan menyerah.
Oleh karena itu, dukungan orang sekitar baik dari keluarga, pasangan atau teman sangat dibutuhkan untuk tetap menjaga kesehatan mental ibu yang mengalami keterpurukan.
"Tidak bisa dipungkiri memang, kanker bisa terkena anak, dan ibu mungkin akan merasakan kehilangan harapan," ujarnya.
Baca Juga: Tak Hanya Orang Dewasa, 6 Jenis Kanker Ini Rentan Mengincar Anak-Anak!
Orang terdekat baik itu keluarga, teman, atau pasangan bisa berperan untuk melewati berbagai fase sulit untuk menerima keadaan.
Menurut Olivia orang terdekat bisa menjadi teman seperjalanan untuk bisa selalu ada mendengarkan dengan sabar dan penuh pengertian.
Setiap orang bisa mendampingi Moms yang sedang terpuruk untuk berhasil melewati fase depresi, emosi, putus asa, dan nantinya akan pulih secara perlahan.
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR