Nakita.id - Posisi duduk yang baik untuk ibu hamil semakin memasuki umur kehamilan yang semakin besar, tentu semakin diperhatikan.
Tak hanya menyangkut masalah kenyamanan tetapi juga keamanan bagi janin atau Moms sendiri.
Akan tetapi bagi beberapa Moms tetap ada yang mengabaikan posisi tersebut.
Sehingga mereka dengan sembarangan melakukan posisi duduk apapun dan mengabaikan keamanan bahkan kenyamanan.
Padahal, ada beberapa posisi duduk yang harus dihindari oleh Moms sebagai ibu hamil.
Apa saja posisi tersebut, dilansir dari Baby Center.
Berikut adalah beberapa posisi duduk yang tidak disarankan bagi ibu hamil.
1. Posisi Membungkuk
Posisi membungkuk sangat tidak disarankan bagi ibu hamil.
Baca Juga: Posisi Duduk yang Baik untuk Ibu Hamil Agar Tidak Membahayakan Janin
Membungkuk bukan posisi duduk yang baik untuk ibu hamil.
Posisi ini ternyata membuat bagian sumsum tulang belakang terbebani oleh tubuh ibu hamil.
Sehingga, posisi ini sangat membahayakan keselamatan Moms dan janin yang ada di dalam perut.
2. Duduk Tanpa Sandaran
Posisi kedua yang dilarang untuk ibu hamil yakni duduk tanpa sandaran atau duduk tanpa bersandar.
Mengapa posisi ini sangat tidak disarankan?
Hal ini tentu menyebabkan punggung dalam posisi tegang sehingga akan cepat merasa nyeri dan pegal.
Oleh sebab itu, sebaiknya hindari posisi duduk ini dan pastikan memilih untuk duduk dengan kursi yang memiliki sandaran untuk membuat punggung tetap nyaman.
3. Kaki Menggantung
Baca Juga: Ibu Hamil dengan Posisi Duduk Seperti Ini Bisa Berakibat Fatal, Jangan Sampai Salah!
Kaki menggantung juga bukan posisi duduk yang baik untuk ibu hamil.
Posisi tersebut akan membuat aliran darah ke kaki lebih cepat.
Akhirnya, kaki Moms mengalami pembengkakan dan hal ini sangat sering dialami oleh ibu hamil.
4. Membungkuk ke Depan
Sama halnya dengan posisi membungkuk, duduk dengan membungkuk ke depan juga tidak disarankan karena akan menekan perut.
Hal ini memicu risiko tulang rusuk menekan ke tubuh bayi dan berisiko bagi janin.
5. Duduk Setengah
Moms juga tidak disarankan duduk dengan posisi ini karena sumsum tulang akan menahan berat badan Moms yang menyebabkan nyeri dan pegal.
Hal ini akan berbahaya bagi Moms dan juga janin, sehingga hindari berbagai posisi di atas ya, Moms!
Baca Juga: Ingin Nyaman Beraktivitas Selama Hamil? Lakukan Posisi Duduk yang Tepat
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR