4. Menyegarkan ruangan
Daun mint memiliki aroma yang menyegarkan untuk kita, Moms.
Moms dapat menggunakannya sebagai pewangi ruangan dengan mencampurkan 10 tetes minyak esensial mint dan 5 tetes minyak esensial lemon.
Kemudian, tambahkan 5 tetes minyak esensial jeruk dan 2 sendok makan air bunga jeruk.
Hindarkan campuran ini dari jangkauan hewan peliharaan di rumah.
Baca Juga: Tak Usah Repot! 2 Cara Alami Ini Ampuh Usir Tikus dari Rumah, Cukup Siapkan Daun Mint
5. Menghilangkan bau busuk pada tempat sampah
Jika Moms memiliki masalah tempat sampahnya berbau busuk, coba gunakan daun mint sebagai alternatif.
Moms bisa remas daun mint, lalu taburkan di sekitar tempat sampah untuk mengeluarkan aromanya.
Atau, tambahkan beberapa tetes minyak mint pada beberapa kapas.
Kemudian, letakkan pada bagian bawah tempat sampah yang berbau.
Aroma dari minyak mint ini akan menghilangkan bau sampah dengan segera.
Nah, itu dia lima manfaat daun mint untuk kebersihan rumah.
Jangan lupa untuk menerapkan cara-cara tersebut di rumah ya, Moms.
Selamat mencoba!
Baca Juga: Basmi Kutu Kasur Atau Tungau dengan Bahan Alami Ini, Efektif!
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR