Nakita.id - Bahagia kini tengah dirasakan keluarga besar Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah.
Pasalnya, 22 Februari lalu, Aurel Hermansyah melahirkan anak pertamanya, sekaligus cucu pertama bagi Anang-Ashanty, Krisdayanti, serta Anofial Asmid-Lenggogeni Faruk.
Untuk Anang-Ashanty dan Krisdayanti sudah menunggui cucu pertamanya sejak masih dalam perut Aurel, tapi Anofial Asmid dan Lenggogeni Faruk belum sekalipun melihat Ameena.
Padahal, kini sah menjadi kakek dan nenek, lalu kapan orangtua Atta Halilintar jenguk Ameena Hanna Nur Atta?
Diketahui, Anofial Asmid dan Lenggogeni Faruk beserta anak-anaknya menetap di Malaysia.
Bahkan, mereka sudah menetap di Malaysia sejak awal pandemi.
Tapi, gara-gara hal tersebut Anofial Asmid dan Lenggogeni Faruk selalu absen dalam acara besar Atta Halilintar.
Yang paling menghebohkan saat Atta Halilintar menikah dengan Aurel Hermansyah satu tahun lalu.
Acara yang dibuat meriah dan mewah itu tidak dihadiri langsung oleh Gen Halilintar.
Hanya perwakilan dari keluarga Lenggogeni Faruk, yaitu kakek, om, dan tante Atta Halilintar.
Saat Aurel Hermansyah ketahuan hamil dan langsung menggelar serangkaian acara, Anofial Asmid dan Lenggogeni Faruk pun absen lagi.
Hanya ada Thariq Halilintar, adik Atta yang selalu mendampingi.
Bahkan, ketika Aurel Hermansyah melahirkan, orangtua Atta Halilintar tak ikut menunggu dan melihat proses persalinan Aurel.
Sekarang Ameena Hanna Nur Atta sudah berusia satu minggu, kapan orangtua Atta Halilintar datang untuk menjenguk?
Ameena Hanna Nur Atta ini merupakan cucu pertama Anofial Asmid dan Lenggogeni Faruk, pasti mereka tentu senang menyambutnya.
Saat Atta dan Aurel memperlihatkan wajah dan nama anaknya, Anofial Asmid dan Lenggogeni Faruk melihatnya secara langsung di kanal Youtube AH.
Tapi, melihat di depan layar saja ternyata tidak cukup, karena itu orangtua Atta Halilintar bermaksud untuk datang ke Indonesia menjenguk Ameena.
Hal ini dibocorkan oleh Thariq Halilintar, adik ipar Aurel Hermansyah.
Thariq mengaku orangtuanya memang ingin sekali melihat dan menggendong Ameena secara langsung dengan datang ke Indonesia.
Tapi, kata Thariq sampai sekarang belum diketahui pasti kapan orangtuanya datang ke Indonesia.
"Belum tahu (mau jenguk kapan)," kata Thariq mengutip dari kanal YouTube KH Infotainment pada Selasa (1/3/2022).
Meski belum tahu kapan orangtua Atta Halilintar datang ke Indonesia untuk menjenguk Ameena Hanna Nur Atta, Thariq mengaku bahwa Anofial Asmid dan Lenggogeni Faruk selalu melakukan panggilan video untuk melihat tumbuh kembang cucu pertama.
Bahkan, Lenggogeni Faruk sebagai nenek selalu memberikan pembelajaran pada Aurel yang baru saja melahirkan anak pertama.
"Tapi, video call selalu on mereka selalu doain terus dan merhatiin dari jauh, kan mami juga punya pengalaman banyak jadi kayak selalu dikasih informasi," ungkap Thariq.
Tidak hanya itu, Thariq mengakui kakak dan juga adik-adiknya itu sudah tak sabar untuk melihat keponakannya itu secara langsung. Begitupun kedua orangtuanya.
Namun sayang, keluarganya kembali harus bersabar karena masih pandemi Covid-19.
"Semuanya pengin (jenguk), karena semua jadi om dan dan tante muda ya, semua udah enggak sabar, semuanya juga pada bilang sabar pengen gendong, pengen panggil om tante semuanya pengin," pungkas Thariq.
SoKlin Liquid Nature Luncurkan Detergen Tumbuhan Konsentrat dengan Minyak Esensial Bunga Lilac dari Prancis
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR