Nakita.id - Lahirnya putri pertama Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar hingga saat ini masih jadi perhatian publik.
Bayi yang lahir pada 22-02-2022 lalu tersebut selalu banjir pujian.
Bahkan di umurnya yang belum genap 1 bulan, Ameena sudah banjir kasih sayang.
Terlebih lagi mengingat Ameena lahir dari keluarga yang sangat besar, baik dari pihak Aurel Hermansyah maupun Atta Halilintar.
Hal ini tentu membuat Ameena kelak jadi orang yang beruntung.
Tak hanya beruntung memiliki keluarga yang banyak, kesejahteraannya pun akan terjamin sejak bayi.
Usut punya usut, Ameena bahkan sudah mendapatkan warisan dari kedua orang tuanya.
Seperti yang kita tahu, Atta Halilintar merupakan YouTuber nomor 1 di Asia Tenggara.
Hartanya tentu sangat melimpah ruah, padahal usianya terbilang masih sangat muda.
Tak hanya itu, Aurel juga mengelola beberapa bisnis yang dikerjakan bersama orang tuanya.
Ia juga melakukan endorse dan juga menyanyi di beberapa acara.
Sehingga tentu saja hal itu membuat Ameena berkelimpahan harta sejak bayi.
Mengenai warisan yang diduga sudah diterima Ameena sejak bayi, Atta Halilintar menjawab pertanyaan tersebut.
Awalnya, isu warisan tersebut ditanyakan saat Sule berkunjung menjenguk Ameena.
Sule memang sempat mengunjungi Ameena beberapa lalu.
Ia berkunjung bersama Nathalie Holscher dan putra bungsunya, Adzam, Sule menyempatkan menjenguk dan bersilaturahmi ke kediaman Atta Halilintar.
Di tengah-tengah pembicaraan, Sule menanyakan harta warisan dari Atta dan Aurel yang merupakan hak Ameena.
Sule merasa penasaran apakah benar bahwa Atta dan Aurel sudah menyiapkan warisan untuk sang bayi.
"Kabarnya, Ameena sudah disiapkan rumah, mobil, dan perusahaan," ujar Sule.
"Benar begitu?" tanya komedian Sule, dikutip dari channel YouTube AH, pada Kamis (3/3/2022).
Awalnya, Atta sempat kaget mendengar pertanyaan Sule.
Ia bahkan bertanya Sule dapat info tersebut dari mana.
Akan tetapi, sulung dari keluarga Halilintar tersebut tak menampik berita tentang warisan tersebut.
Ia mengatakan bahwa kerja keras yang ia lakukan selama ini juga tentu dipersiapkan untuk sang putri dan anak-anaknya kelak.
"Oh iya ya?" jawab Atta kahet.
"Sebenarnya, apa yang dikerjakan sama bapaknya tentu untuk kebaikan anak-anaknya," ucapnya.
"Kita sebagai orangtua bekerja kan untuk anak juga," jawab Atta Halilintar.
Uang Donasi Agus Salim Sudah Kembali ke Yayasan, Kuasa Hukum Malah Ungkap Agus Bisa Melihat Sejak Pertama Bertemu
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR