Itulah tadi caranya membersihkan kamar mandi agar cacing tak tinggal di kamar mandi kita melulu.
Perlu diingat, menjaga kebersihan kamar mandi adalah salah satu kunci untuk usir cacing dari kamar mandi.
Hal ini bisa diwujudkan dengan membersihkan kamar mandi, khususnya lubang drainase yang sering jadi tempat tinggal cacing.
Tak hanya karena kamar mandi yang kotor, lo, Moms.
Cacing betah di kamar mandi karena mereka menyukai tempat yang lembap.
Maka dari itu, penting bgai Moms untuk menjaga kamar mandi tetap kering.
Caranya, setelah menggunakan kamar mandi, pastikan Moms membuka pintu kamar mandi lebar-lebar.
Hal ini membuat kelembapan dan udara di kamar mandi bisa keluar.
Moms juga bisa menggunakan blower untuk mengurangi kelembapan di kamar mandi.
Jika mandi dengan air hangat, jangan terlalu lama sebab hanya akan membuat kamar mandi semakin lembap karena uap airnya.
Moms bisa menmbersihkan kamar mandi sendiri di rumah dan tak perlu panggil tukang.
Selamat mencoba, Moms.
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR