Nakita.id - Para ibu rumah tangga pasti sudah tak asing lagi dengan kehadiran bawang putih.
Tumbuhan satu ini memang paling diandalkan dari bumbu dapur lainnya.
Hampir setiap hari, bawang putih digunakan untuk memasak.
Berbagai macam masakan seperti kurang lengkap jika tak menambahkan bawang putih.
Dengan demikian, bawang putih harus selalu tersedia di dapur.
Moms mungkin salah satu orang yang harus menyetok bawang putih banyak-banyak di rumah.
Selain menyedapkan masakan, bawang putih juga bisa membuat tubuh sehat.
Apalagi dikonsumsi saat pagi hari.
Pasalnya Moms bisa mendapatkan banyak manfaat seperti ini kalau rutin makan bawang putih di pagi hari, seperti dilansir Medicinet.
Meningkatkan sistem kekebalan
Jika Moms ingin tetap sehat, segeralah makan bawang putih.
Bawang putih terbukti dapat meningkatkan fungsi kekebalan tubuh.
Mereka dapat mencegah berbagai macam jenis penyakit.
Dengan kekebalan tubuh yang meningkat, Moms bisa terhindar dari penyakit umum seperti flu, demam, infeksi sistemik, dan penyakit kulit lainnya.
Mengandung nilai gizi tinggi
Bawang putih penuh akan gizi.
Di dalamnya terdapat beberapa nutrisi penting dan rendah kalori.
Satu siung bawang putih di pagi hari mengandung mangan, vitamin C, selenium, dan sejumlah serat, kalsium, tembaga, fosfor, zat besi, vitamin B1, B6, dan kalium.
Menurunkan tekanan darah
Senyawa aktif dalam bawang putih dapat menurunkan tekanan darah.
Ia juga mengurangi penyakit kardiovaskular seperti serangan jantung dan juga stroke.
Para penderita hipertensi yang ingin menurunkan tekanan darah, disarankan makan satu siung bawang putih sebelum melakukan aktivitas.
Mengurangi gula darah
Bawang putih mengurangi fluktasi kadar gula darah.
Ini efektif pada pasien diabetes apalagi jika dikonsumsi secara rutin selama 3 bulan.
Mengurangi kadar kolesterol
Bawang putih dapat menurunkan kadar kolesterol, sehingga mengurangi risiko terjadinya penyakit jantung.
Apa Itu Silent Treatment? Kebiasaan Revand Narya yang Membuatnya Digugat Cerai Istri
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR