Nakita.id - Penipuan berkedok trading saat ini memang sedang marak, dan saat ini nama Vincent Raditya juga ikutan terseret.
Moms tentu sudah tidak asing dengan sosok Vincent Raditya.
Sebelum diketahui menjadi salah satu afiliator trading Oxtrade, Vincent Raditya dikenal sebagai pilot dan Youtuber.
Ia sering membuat konten Youtube bertemakan pesawat dan kesehariannya sebagai pilot.
Vincent Raditya juga aktif di Instagram, jadi tak ada yang tidak mengenalnya.
Namun siapa sangka, sosok Vincent Raditya ternyata malah diduga menjadi salah satu penipu berkedok trading.
Nama investasinya adalah Oxtrade, modusnya hampir sama dengan Doni Salmanan dan Indra Kenz.
Kasus penipuan Vincent Raditya pertama kali terungkap gara-gara laporan dari Federico Fandy.
Mengutip dari Tribun Bali, Federico Fandy yang mengaku sebagai korban aplikasi berkedok trading di Oxtrade melaporkan Vincent Raditya.
Riswal Saputra selaku kuasa hukum Federico Fandy mengatakan bahwa kliennya itu memang memiliki bukti bahwa dirinya sudah ditipu oleh Vincent Raditya.
"Kami telah melaporkan atas nama saudara Federico Fandy dengan terlapor inisial VR. Terlapor ini terindikasi sebagai afiliator aplikasi Oxtrade yang dipromosikan melalui medsosnya," kata Riswal Saputra di Polda Metro Jaya, Kamis (31/03).
Menurut Riswal, korban atau kliennya mengalami kerugian hingga puluhan juta rupiah.
"Untuk kerugian yang klien kami alami puluhan juta. Dia mengikuti trading Oxtrade yang ditautkan di Instastory Kapten Vincent," imbuh Riswal.
Selain adanya bukti kerugian puluhan juta, Riswal Saputra juga memiliki bukti berupa grup Telegram yang dibuat oleh Vincent.
Disana ada 14 ribu pengguna yang mengikuti grup trading yang dibuat oleh Vincent Raditya.
Tak cuma itu saja, Riswal Saputra juga baru-baru ini mendapatkan laporan dari salah satu orang yang mengaku korban trading Vincent Raditya.
"Ada pula korban lain yang berkomunikasi kepada kami dan mengaku korban dari Kapten Vincent.
Insyaallah dalam waktu dekat akan kami ajukan juga laporan dan korban-korban ini mengumpulkan bukti-bukti dulu," ujar Riswal.
Setelah laporan ini masuk ke polisi, Vincent Raditya diketahui sudah tidak lagi membagikan ilmu tradingnya di Instagram maupun Youtube.
Pasalnya sebelum ketahuan, Vincent Raditya memanfaatkan akun Instagram dan kanal Youtubenya sebagai ajang pengenalan pada trading dan mengajak semua orang untuk ikut.
Tapi setelah adanya dugaan penipuan Vincent Raditya langsung menghapus semua video dan unggahan lainnya yang berhubungan dengan trading.
Netizen yang sadar pun langsung berbondong-bondong menyerang unggahan terakhir Vincent Raditya di Instagram.
"CAPT DEG2AN GAK? DEG2AN DONK," tulis @***dhnf
"capt aman kan? berdebar kencang sepertinya," tulis @***ywibowoo
"Kapan baju baru nya capt," tulis @***dariifkyancelly
"Mampir mampir kesini gara² denger namamu di sebut² di brita Capt..... Siapin mental Capt, udah 2 orang di panggil gk balik kerumah lagi," tulis @***o__7
"Kalo ig nya sampe di private kolom koment di off berati isu2 berita emang bener," tulis @***nny
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR