Nakita.id - Berperan menjadi seorang ibu bukanlah suatu hal yang mudah.
Ibu bukan hanya bertugas melahirkan sang buah hati ke dunia.
Tetapi mereka juga mengemban tugas dalam mengasuh dan mendidik sang buah hati agar tumbuh menjadi pribadi yang lebih baik.
Setiap ibu tentu memiliki pola pengasuhan yang berbeda-beda dari ibu lainnya.
Mereka melakukan ini tentu berdasarkan kemampuan atas dirinya dan ibu tahu apa yang terbaik untuk anak-anaknya.
Namun terkadang pola pengasuhan ibu yang berbeda kerap membuat beberapa orang yang ada di lingkungan sekitar mengkritik apa yang ibu lakukan.
Terutama bagi para ibu baru yang tentu saja belum memiliki pengalaman sebelumnya
Maka tak jarang para ibu kerap menemui kritikan-kritikan pedas yang harus diterima dan bahkan bisa dilontarkan oleh orang terdekat sekalipun.
Ungkapan seperti ini merupakan salah satu contoh perilaku mom shaming
Baca Juga: Sering Kali Tidak Disadari, Berikut Ciri-Ciri Seseorang Menjadi Korban Mom Shaming
Untuk memperjelas pemahaman dari mom shaming, Nakita sebagai media parenting telah mengupas tuntas pengertian moms shaming bersama Putu Pradnya Dewi Andani, M.Psi., Psikolog, Co Founder & Psikolog Tiga Generasi dalam Facebook Live Referenata, Senin (18/4/2022).
Putu menjelaskan istilah mom shaming bisa diartikan ketika seseorang mempermalukan atau merendahkan kondisi orang lain yang ia kritik.
Apa Itu Silent Treatment? Kebiasaan Revand Narya yang Membuatnya Digugat Cerai Istri
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR