Nakita.id - Moms tentu kerap mendengar mitos vs fakta kehamilan ibu hamil harus banyak istirahat yang banyak dipercaya masyarakat.
Bahkan, ibu hamil diyakini dilarang berolahraga. Sebab, diyakini ibu hamil mudah lelah.
Namun, benarkah mitos vs fakta kehamilan tersebut?
Sebaiknya, Moms mengecek dulu kebenarannya sebelum menerapkannya.
Melansir Parsley Health, anjuran ibu hamil untuk banyak istirahat ternyata hanya mitos.
Memang ibu hamil mungkin bisa lebih mudah lelah dari biasanya, terutama pada trimester ketiga.
Namun, perlu diingat kehamilan bukanlah penyakit.
Hal yang perlu Moms lakukan adalah lebih peka dengan kondisi tubuh.
Bukan memaksakan diri untuk istirahat.
Mitos vs fakta kehamilan mengenai ibu hamil sebaiknya istirahat hanyalah mitos belaka, Moms.
Memang beraktivitas bisa membuat Moms sedikit merasa kelelahan.
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR