Misalnya, masakan susah untuk matang atau minyak yang tak kunjung panas karena permukaan tak rata.
Padahal, bahan makanan wajib untuk dimasak dengan panas yang merata, sehingga lebih cepat matang.
Apalagi jika menggunakan minyak, akan berbahaya jika tidak dipanaskan dengan panas yang cukup.
Sebab bila temperatur terlalu rendah, makanan akan menyerap lebih banyak minyak.
2. Antilengket mengelupas
Coba dicek lagi, apakah lapisan antilengket pada teflon mengelupas?
Jika ya, sudah waktunya untuk mengganti dengan yang baru.
Melansir dari The Kitchn, ternyata antilengket ini biasanya bertahan hanya sampai 5 tahun lamanya.
Itupun masih menyesuaikan dengan kualitasnya.
Apabila kualitas semakin rendah, maka semakin pendek juga umur bertahannya.
Jika ditemukan antilengket sudah mengelupas, sebaiknya tak perlu digunakan lagi.
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR