Nakita.id - Seiring bertambahnya usia permasalahan kulit dan tanda-tanda penuaan kerap terlihat.
Terkadang masalah kulit seperti jerawat, kerutan, komedo, kulit kusam kerap mengganggu penampilan.
Moms tentu merasa kurang percaya diri jika mengalami permasalahan kulit ini.
Maka bagi Moms yang selalu memperhatikan penampilan menjaga kesehatan kulit begitu penting dilakukan.
Moms tentu selalu ingin kulit sehat agar penampilan kian mempesona meski usia bertambah.
Tetapi untuk mendapatkan kulit sehat bukan hanya dari perawatan salon saja.
Moms juga bisa buat kulit lebih sehat dari bahan alami.
Kini, Moms bisa jadikan tomat sebagai perawatan kecantikan untuk kulit wajah.
Dilansir Myglamm, Moms bisa mengandalkan tomat yang diolah dengan cara seperti ini untuk perawatan kecantikan wajah.
Melembapkan kulit
Tomat dapat membantu menjaga kelembapan kulit wajah.
Tomat kaya akan antioksidan yang membantu mengencangkan dan mencerahkan kulit.
Untuk menggunakannya tambahkan 1 sendok teh masing-masing yogurt dan jus tomat, kemudian oleskan secara merata ke seluruh wajah selama 25-30 menit dan bilas dengan air dingin.
Untuk mencegah komedo
Tomat bisa diandalkan untuk menghilangkan komedo.
Tomat mampu membersihkan kulit secara mendalam dan menghilangkan komedo serta kulit mati.
Caranya sangat mudah, cukup iris tomat dan tuangkan gula di atasnya.
Oleskan kedua campuran tersebut untuk memijat wajah selama 5-7 menit kemudian bersihkan dengan air hangat.
Mencerahkan kulit kusam
Masker tomat berfungsi untuk mengencangkan kulit.
Jika digunakan secara rutin ini akan mencerahkan kulit secara signifikan.
Haluskan tomat dalam mangkuk dan tambahkan 1 sendok makan madu ke dalamnya.
Oleskan pasta ini ke wajah dan biarkan selama 15 detik, cuci dengan air dingin kemudian keringkan dengan handuk lembut.
Mencegah jerawat
Permasalahan kulit yang dialami banyak orang ini bisa diatasi dengan tomat.
Tomat bisa mencegah timbulnya jerawat dan menghilangkan bekas luka yang mengganggu.
Cukup ambil dua sendok makan multani mitti atau sejenis tanah liat dengan kandungan mineral tinggi dan campur dengan 1-2 sendok makan jus tomat, campur kedua bahan oleskan ke seluruh wajah, gunakan masker ini 2-3 kali dalam seminggu untuk hasil terbaik.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | myglamm |
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR