Moms pasti ingin tahu bagaimana cara membedakannya, terlebih lagi jika membelinya secara online yang tidak bisa melihat secara langsung.
Melansir dari Lybrate, berikut adalah cara yang bisa dilakukan untuk menguji apakah itu madu asli atau bukan.
1. Tes Air Hangat
Untuk menguji apakah madu asli dengan cara menambahkan satu sendok teh madu ke dalam segelas air hangat.
Jika madu murni, maka madu akan tenggelam ke dasar gelas seperti gumpalan atau menempel di sendok saat campuran diaduk. Jika madu dipalsukan dengan sirup jenis apa pun, madu akan larut dalam air.
2. Tes Jempol
Cara berikutnya hanya dengan meneteskan madu di ibu jari. Jika menyebar atau tumpah, maka itu tidak murni. Madu murni bertekstur kental dan akan tetap utuh di ibu jari.
3. Tes Kertas Tisu
Pengujian selanjutnya bermodalkan selembar kertas tisu. Teteskan madu di atas tisu, jika terserap dan meninggalkan tanda air di kertas tisur, maka itu adalah madu palsu dan bukan madu murni.
4. Tes Busa
Tambahkan 2-3 tetes cuka ke dalam madu dan aduk rata. Jika menjadi berbusa dalam 2-3 menit, maka produk yang Moms beli tidak murni dan mengandung aditif.
Dua Resep Spesial ala Anchor yang Wajib Dicoba, Meracik Keajaiban Momen Liburan Bersama Keluarga
Penulis | : | Syifa Amalia |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR