Nakita.id - Saat melihat Si Kecil mencoba berdiri dan melangkah untuk pertama kalinya, pasti jadi momen yang berkesan untuk Moms dan Dads.
Biasanya anak mulai belajar berjalan sejak usia 9-12 bulan, namun ada juga yang mengalami keterlambatan.
Nah, supaya Si Kecil bisa cepat belajar berjalan, Moms dan Dads bisa memberikannya beberapa stimulasi.
Melansir dari Times of India, berikut tips-tips membantu anak belajar berjalan dengan cepat.
1. Mulai belajar berjalan lebih awal
Kalau ingin anak cepat jalan, Moms bisa mengajarinya untuk berdiri tegak sejak usianya 7 bulan.
Mulailah dengan berdiri tegak kemudian bantu memapahnya dengan mengambil langkah kecil-kecil.
Latihan ini dapat membantu membangun kekuatan otot bayi dan membisakan mereka untuk berdiri tanpa dukungan.
Kemudian anak pun akan terbiasa berdiri sendiri dan mulai mencoba melangkah.
2. Biarkan anak bertelanjang kaki
Bertelanjang kaki dapat membantu anak merasakan permukaan lantai dan mengembangkan postur untuk berjalan.
Latihan ini juga akan membantu anak berdiri dan akhirnya mulai berjalan.
3. Ajari keterampilan motorik sebelum berjalan
Tunjukan pada anak bagaimana cara berdiri tegak dan melangkah ke depan.
Pertama Moms bisa memapahnya dengan memegang lengan atau pinggangnya.
Kemudian, untuk melatih keseimbangan mereka, cobalah ajari mereka keterampilan motorik seperti jongkok, duduk di bangku kecil, lalu berdiri.
4. Memotivasi anak untuk berjalan sendiri
Anak akan merespon dengan sangat baik terhadap alat bantu visual dan suara-suara menarik.
Baca Juga: Ini Keterampilan Motorik yang Bisa Diberikan Orangtua Sebelum Bayi Belajar Berjalan
Moms bisa memotivasi Si Kecil untuk berjalan sendiri dengan memberikannya mainan atau snack favorit mereka.
Atau bisa juga memancingnya dengan suara-suara tepuk tangan, alat musik, dan lainnya supaya Si Kecil mau berjalan dan menemukan sumber suara.
5. Jangan terburu-buru memaksanya berjalan
Penting untuk diingat bahwa bayi harus benar-benar siap untuk belajar berjalan.
Idealnya bayi mulai berjalan sekitar 8-9 bulan namun ada juga yang belum bisa jalan hingga 15 bulan.
Hal ini normal, Moms tidak perlu khawatir. Biarkan anak bergerak sesuai keinginan sendiri dan jangan dipaksa.
Selain itu, jangan terlalu sering menggendongnya, biarkan anak merangkak atau berguling bebas di rumah.
Yang bisa Moms dan Dads lakukan adalah menyediakan ruangan yang aman untuk anak belajar berjalan.
Singkirkan semua mainan yang berserakan dan perabotan besar yang bisa berisiko membuatnya cedera.
4 Rekomendasi Susu Penggemuk Badan Anak yang Bisa Bikin Si Kecil Lebih Gemuk dan Sehat
Penulis | : | Kintan Nabila |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR