Nakita.id - Bidan jadi salah satu tenaga kesehatan yang berperan dalam melayani masyarakat.
Secara umum, bidan ditugaskan untuk membantu perempuan mulai dari masa kehamilan hingga masa nifas.
Nantinya bidan akan melakukan pemeriksaan selama masa kehamilan.
Bidan akan terus memantau kondisi kesehatan, baik fisik maupun psikis ibu hamil.
Bidan juga akan menyarankan makanan dan vitamin apa saja yang harus dikonsumsi dan perlu dihindari ketika Moms hamil.
Kondisi kesehatan ibu hamil secara umum bisa dikonsultasikan kepada bidan.
Namun, menjalani kehamilan di tengah pandemi Covid-19 seperti saat ini tidaklah mudah.
Para calon ibu perlu menjaga kesehatan diri sendiri dan juga memikirkan kesehatan janin yang dikandung.
Kondisi fisik ibu hamil yang lemah sangat rentan tertular Covid-19 atau virus lainnya yang berbahaya, maka dari itu peran bidan amat sangat dibutuhkan.
Pemeriksaan kondisi kesehatan ibu hamil di masa pandemi menjadi konsen utama di Puskesmas Kecamatan Palmerah.
Seperti yang diketahui, ibu hamil termasuk golongan yang berisiko tinggi terpapar virus Corona.
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR