Nakita.id - Gadget kini semakin sulit dipisahkan dengan Si Kecil.
Karena tuntutan perkembangan teknologi, membuat Si Kecil mau tak mau harus diperkenalkan dengan alat komunikasi tersebut.
Karena ada banyak hal yang bisa dieksplorasi, seringkali Si Kecil malah keasyikkan bermain gadget hingga larut malam.
Akibatnya, waktu tidur Si Kecil di malam hari menjadi terganggu. Nah, hal itu harus Moms sadari ya.
Karena jika Si Kecil sering bermain gadget sebelum tidur, bukan hanya dampak positif yang bisa ia dapat.
Tapi ada dampak negatif yang akan Si Kecil rasakan jika sering bermain gadget sebelum tidur.
Karena jika Moms suka memberi gadget kepada Si Kecil sebelum tidur, kualitas dan tidur Si Kecil khususnya di malam hari akan menjadi terganggu lho.
Tak hanya kualitas tidurnya, tumbuh kembangnya pun akan berdampak negatif jika Si Kecil dibiarkan sering bermain gadget sebelum tidur.
Karena sinar biru yang dipancarkan gadget, dapat membuat produksi melatonin anak jadi terhambat.
Baca Juga: Begini Cara Pinjam Uang di Shopee Pakai SPinjam, yang Bisa Dilakukan Dari Mana Saja
Dimana seharusnya, hormon melatonin ini berperan untuk menimbulkan rasa kantuk pada Si Kecil.
Bukannya merasa ngantuk, paparan cahaya biru dari gadget malah akan membuat Si Kecil merasa segar dan tidak mengantuk. Akibatnya, membuatnya bisa tidur hingga larut malam.
Sebuah studi juga membuktikan, jika Si Kecil sering bermain gadget bisa bikin jadwal tidurnya berantakan lho, moms.
Akibatnya, Si Kecil tidak pulas saat tidur baik di siang hari ataupun malam hari.
Nggak heran, jika Si Kecil nantinya akan lebih sering tantrum dan membuat tumbuh kembangnya menjadi terhambat.
Bila Si Kecil terus-terusan bermain gadget sebelum tidur juga bisa berdampak panjang dalam kehidupannya, lho Moms.
Dimana nantinya, Si Kecil bisa terkena insomnia, kecemasan hingga mimpi buruk yang membuat tidurnya menjadi tidak berkualitas.
Jika Si Kecil tak memiliki waktu tidur yang cukup di malam hari, bukan tak mungkin jika tingkat memori hingga kualitas kehidupan Si Kecil akan semakin menurun.
Oleh karena itu, Moms harus pintar-pintar membatasi screen time Si Kecil dengan gadget sebelum tidur.
Namun, Moms tak perlu khawatir. Ada beragam cara yang bisa Moms lakukan agar Si Kecil tak kecanduan main gadget sebelum tidur.
Langkah pertama, usahakan agar Moms tidak memperkenalkan gadget pada Si Kecil sejak usia dini, khususnya jika Si Kecil masih berada di bawah usia 2 tahun.
Hal itu bermanfaat agar tak membuat Si Kecil bergantung dengan gadget untuk mengisi waktu luang.
Tapi jika sudah terlanjur memperkenalkan gadget pada Si Kecil, Moms harus perhatikan beberapa hal.
Ada baiknya Moms memberi batasan waktu untuk Si Kecil saat bermain gadget.
Moms bisa melakukannya dengan memberi jadwal bagi Si Kecil untuk bermain gadget.
Isilah waktu luang Si Kecil dengan kegiatan-kegiatan alterantif agar tidak bosan dan membuat pikiran teralih dari gadget.
Sebaikya Si Kecil juga tak perlu diberi akses ke gadget. Biarkan Si Kecil meminta izin terlebih dahulu sebelum menggunakannya.
Yang penting, Moms juga harus bisa memberi contoh yang baik bagi Si Kecil. Usahakan agar Moms menjauhkan penggunaan gadget saat sedang bermain bersama Si Kecil.
Apa Itu Silent Treatment? Kebiasaan Revand Narya yang Membuatnya Digugat Cerai Istri
Penulis | : | Geralda Talitha |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR