Setelah siswa diterima di SMP N 1 Simo, apakah perlu mengeluarkan biaya masuk sekolah?
Arvina Alfajri menjelaskan bila para siswa tidak perlu mengeluarkan biaya setelah diterima di SMP N 1 Simo.
Bahkan, siswa tidak perlu membayar SPP nantinya karena di sekolah negeri, SPP gratis.
"Tidak ada uang pangkal, SPP gratis," ungkap Arvina Alfajri.
Namun, orangtua siswa perlu menyiapkan dana untuk membeli seragam sekolah.
Seragam sekolah tersebut bisa dibeli para siswa di toko yang menyediakan seragam.
Sedangkan di SMP N 1 Simo sendiri juga menyediakan seragam di Koperasi Sekolah.
Baca Juga: Berapa Syarat Usia Masuk SD? Simak Aturan Terbaru Menurut Permendikbud
Melansir Edsys, ada beberapa tips mengenai peran orangtua dalam pendidikan anaknya:
Menjadi panutan
Anak-anak akan mudah terinspirasi oleh apa yang dilakukan orangtuanya. Sehingga Moms dan Dads sebaiknya menjadi panutan dalam fase belajar mereka.
Tunjukkan kepada anak betapa menyenangkannya serta arti penting kehidupan sekolah. Moms dan Dads juga sebaiknya menginspirasi anak-anak untuk mempelajari elemen baru baik di dalam dan di luar sekolah.
6 Tips Membujuk Anak Agar Nyaman Menjalani Pemeriksaan dan Perawatan Saat Sakit
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR