“Kalau zat besinya kita gak oke, HB-nya turunturun turun,” ujar dokter.
“Kurangnya sedikit aja sih, minimal kan harusnya 11 kamu 10,8 jadi kurangnya 0,2 aja nanti aku kasih penambah darah, gak masalah,” lanjutnya.
Anemia yang dialami Ria Ricis tidak membutuhkan tindakan yang serius, dokter menyarankan untuk menambah vitamin penambah darah.
Kemudian dalam video tersebut, Ria Ricis tidak dapat menyembunyikan keinginan tahunya menyangkut kehamilannya.
Ia pun bertanya pada dokter, mengapa dirinya bisa mengalami anemia.
“Itu kan sel darah merahnya kurang, bisa karena zat besinya kurang, jadi asupannya kurang atau kebutuhan memang banyakan karena hamilnya makin besar kan,” jelas dokter menangkap kekhawatiran Ria.
“Suka minum teh nggak?” tanya dokter.
“Enggak,” jawab Ria singkat.
Namun rupanya sang suami tampak jahil yang mengadukan bahwa istirinya memang sering minum teh.
Sementara Ria terus menyangkal karena dituduh. Akan tetapi akhirnya youtuber berusia 26 tahun itu mengakui.
“Kemarin kan aku minum teh, minum es mulu, terus batuk, langsung berhenti, seminggu doang,” aku Ria kemudian pada dokter.
Penulis | : | Syifa Amalia |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR