Nakita.id - Menyambut Hari Raya Iduladha, umat Muslim dan masyarakat tentu sudah mulai mencari resep tepat untuk membuat sajian daging kurban.
Daging kurban baik itu sapi maupun kambing memang menantang dalam pengolahannya.
Banyak Moms yang belum terbiasa mengolah sehingga masih sering terjadi daging yang diolah alot atau tidak empuk.
Untuk mendapatkan daging kurban yang empuk, banyak orang mengira hanya dapat dengan bantuan panci presto.
Tapi ternyata Moms bisa tetap membuat daging kurban empuk meski tak menggunakan panci presto, lho.
Bagaimana caranya?
Melansir dari Delishably, berikut adalah tips agar daging kurban empuk tanpa bantuan panci presto.
1. Menumbuk daging
Hal pertama yang harus dilakukan agar daging menjadi empuk yakni memukul atau menumbuk daging dengan menggunakan benda tumpul.
Moms bisa menggunakan ulekan, palu, atau bahkan rolling pin.
Cara ini sesuai bagi daging yang akan diolah dengan cara digoreng atau ditumis, tetapi tidak cocok untuk daging yang dipanggang.
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR