Ketika anak remaja mereka tentu sudah paham bagaimana cara mengatasi permasalahan yang mereka alami.
Jika hal itu privasi sebaiknya orangtua tidak ikut mencampuri.
Namun tetap berikan arahan agar mereka tahu cara menyelesaikan masalah yang benar seperti apa.
"Bahkan terkadang jika anaknya sudah remaja kita biarkan saja supaya mereka bisa menyelesaikan masalahnya sendiri," sambungnya.
Mengasuh anak memasuki usia remaja memang susah-susah gampang.
Saat remaja Moms mungkin merasa kesulitan untuk bisa mengontrol emosi anak.
Ketimbang sibuk memikirkan jalan keluarnya, ada baiknya Moms memberikan pengertian akan perubahan emosionalnya.
Untuk menghindari terjadinya pertengkaran antara saudara kandung cobalah untuk memberikan kesepakatan bersama.
Moms bisa tanyakan kepada sang kakak hal apa saja yang bisa membuatnya marah atau kecewa.
Berikan juga pemahaman bahwa ada beberapa hal yang sebaiknya tidak harus dilakukan.
Jadi jangan melarang atau memarahi anak jika sekiranya adik dan kakak ini bertengkar.
Tetapi perlakukan mereka sesuai dengan semestinya agar anakbisa memilah mana sikap yang sebaiknya dilakukan dan mana yang tidak.
Sehingga pertikaian anak remaja dengan saudara kandungnya bisa teratasi tanpa menghakimi atau mencari kesalahan pada anak.
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR