Nakita.id - Cara menghilangkan jerawat di alis penting untuk diketahui.
Hindari memencet jerawat di alis, karena bisa semakin meradang.
Ini karena, bakteri dan kotoran yang ada di tangan dan di bawah kuku dapat berpindah ke pori-pori wajah.
Ada beberapa cara menghilangkan jerawat di alis yang bisa dijadikan pilihan.
Moms bisa mempertimbangkan menggunakan pengobatan rumahan untuk mengatasinya.
Melansir MedicalNewsToday, pengobatan rumahan yang dipilih dapat mengandung sifat antibakteri dan anti-inflamasi.
Ini dapat mencakup:
- Minyak pohon teh
- Lidah buaya
- Rosemary
- Teh hijau
Pencegahan Jerawat di Alis
Kiat-kiat dari American Academy of Dermatology berikut ini dapat membantu mengurangi jerawat dan mencegah timbulnya jerawat baru:
- Cuci muka dengan pembersih lembut 1-2 kali sehari
- Gunakan ujung jari untuk memijat lembut pembersih, pelembab, dan perawatan ke dalam kulit
- Bilas wajah dengan air hangat
- Membersihkan rambut dan tubuh secara teratur
- Hindari menyentuh wajah
Selain itu, hindari juga kebiasaan berikut yang dapat memperburuk jerawat:
- Pembersihan dan pengelupasan kulit terlalu sering
- Menggunakan pembersih yang mengandung bahan abrasif atau pengeringan, seperti astringents dan exfoliants
- Mengoleskan losion, minyak, dan kosmetik yang mengandung wewangian buatan
- Menggosok kulit dengan waslap, spons, atau kain keras lainnya
Sementara itu, tips berikut juga bisa dicoba untuk mencegah rambut alis yang tumbuh ke dalam:
- Eksfoliasi kulit sebelum mencukur, waxing, atau mencabut alis
- Desinfektan pisau cukur dan pinset alis
- Membersihkan dan melembabkan wajah setelah merawat alis
4 Rekomendasi Susu Penggemuk Badan Anak yang Bisa Bikin Si Kecil Lebih Gemuk dan Sehat
Penulis | : | Poetri Hanzani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR