Selain itu, merokok juga dapat memengaruhi fungsi sel telur dan juga menggangu keseimbangan hormonal.
Sedangkan, alkohol dapat merusak sperma pria.
Sebuah studi kasus menyebutkan seorang pria dengan azospermia memiliki sperma normal setelah 3 bulan berhenti mengonsumsi alkohol.
Azospermia merupakan suatu keadaan di mana air mani tidak mengandung sperma.
5. Stres
Stres memang dapat mengganggu kesehatan tubuh, salah satunya adalah Moms jadi sulit hamil.
Stres dapat memengaruhi fungsi hormon hipotalamus hipofisis dan adrenal yang akan berdampak pada kesuburan seorang wanita.
Kehamilan itu sendiri tidak jarang menyebabkan stres pada wanita hamil.
6. Kurang olahraga
Melakukan olahraga baik untuk kesehatan dan juga dapat membuat tubuh Moms menjadi lebih segar.
Tak hanya itu, rutin melakukan olahraga ternyata dapat menaikkan tingkat kesuburan wanita.
Oleh sebab itu, pilihlah jenis olahraga yang dapat Moms lakukan secara rutin untuk meningkatkan kesuburan sebagai salah satu cara cepat hamil.
Baca Juga: Nagita Slavina Tiba-tiba Diminta Rafathar Hamil Lagi, Alasannya Bikin Hati Terenyuh
Penulis | : | Nita Febriani |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR