Ternyata untuk mendapatkan body goals seperti Gisel tidaklah mudah.
Moms harus konsisten melakukan pola hidup sehat, terutama berolahraga.
Mengutip dari Healthline, perempuan yang ingin mendapatkan body goals harus melakukan beberapa aktivitas ini.
Moms harus menerapkan diet sehat, mulai dari membatasi kalori harian, mengurangi makanan yang mengandung minyak dan gula berlebih, dan lain sebagainya.
Selain itu, Moms juga harus mengikuti instruksi diet tepat dari ahlinya, misalnya ahli gizi atau dokter.
Jika Moms ingin mendapatkan body goals, Moms harus menerapkan hidup aktif.
Artinya Moms harus aktif bergerak dan beraktivitas.
Dengan aktif bergerak dan beraktivitas, akan lebih banyak kalori tubuh yang terbakar sehingga tidak terjadi penumpukan lemak.
Meski banyak jenis olahraga yang bisa dilakukan dan diterapkan, akan tetapi ada baiknya lakukan olahraga yang sesuai dengan tubuh, usia, dan juga kemampuan Moms.
Akan lebih baik jika Moms meminta bimbingan latihan dari personal trainer agar olahraga yang dilakukan tepat dan terukur.
Dorong Bapak Lebih Aktif dalam Pengasuhan, Sekolah Cikal Gelar Acara 'Main Sama Bapak' Bersama Keluarga Kita dan WWF Indonesia
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |