Selain itu, zat amonia juga bisa memutihkan pigmen alami di rambut.
Perawatan rambut dengan bahan kimia inilah yang akan menyebabkan rambut tak lagi berkilau.
Dampak lain yaitu rambut mudah patah hingga beragam hal ekstrem lainnya yang bisa terjadi pada rambut.
Memotong rambut menjadi satu-satunya cara untuk mengurangi kerusakan pada rambut setelah diwarnai dengan cat rambut.
Pewarna rambut juga bisa menimbulkan reaksi alergi terhadap rambut, Moms.
Hal ini bisa terjadi karena pewarna rambut memiliki kandungan paraphenylenediamine.
Kandungan tersebut bisa berisiko dan membahayakan kesehatan kulit kepala.
Dalam kasus yang lebih ringan, pewarna rambut permanan juga dapat menyebabkan gatal, iritas kulit, kemerahan, hingga pembengkakan pada kulit kepala atau pada area sensitif lainnya seperti wajah dan leher.
Moms juga harus ingat satu hal penting ini!
Apabila sebelumnya Moms pernah mengganti warna rambut, lalu tidak menyebabkan alergi, bukan berarti di masa depan Moms terhindar dari alergi saat mewarnai rambut.
Jadi apabila ingin mewarnai rambut, pikirkan secara matang ya, Moms!
4 Rekomendasi Susu Penggemuk Badan Anak yang Bisa Bikin Si Kecil Lebih Gemuk dan Sehat
Penulis | : | Geralda Talitha |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR