Nakita.id - Diet air putih 7 hari diketahui ampuh menurunkan berat badan sampai 7 Kg dalam seminggu.
Tak sedikit orang yang telah membuktikan hasil diet air putih 7 hari.
Dan ternyata diet air putih 7 hari ini berfungsi sebagai detoks tubuh juga.
Pasalnya, diet ini dapat menurunkan risiko beberapa penyakit kronis dan merangsang autophagy, yakni proses yang membantu tubuh memecah dan mendaur ulang bagian-bagian lama dari sel.
Mengenai program diet ini banyak ahli juga sepakat jika diet air putih tidak cocok untuk semua orang.
Untuk diketahui, diet air putih biasanya dilakukan selama 1 sampai 7 hari saja.
Walau hanya beberapa hari, tapi Moms sebaiknya tidak melakukan diet air putih tanpa pengawasan ahli medis.
Melansir situs Healthline.com, beberapa alasan yang mendorong orang untuk melakukan metode ini adalah untuk menurunkan berat badan, sebagai cara detoksifikasi, hingga alasan spritual.
Akan tetapi, diet air putih ini memiliki banyak risiko yang bisa membahayakan jika dilakukan dalam jangka panjang.
Baca Juga: Aturan Diet Air Putih 7 Hari ala Jepang, Menurunkan Berat Badan Sekaligus Terapi Detoks Tubuh
Tidak ada pedoman ilmiah tentang diet air putih 7 hari
Perlu diingat ya Moms, ada beberapa kelompok orang yang cocok dan tidak cocok untuk metode ini, dan harus melalui pengawasan dokter.
Orang-orang yang memiliki penyakit diabetes, penyakit ginjal, wanita hamil, dan orang dengan eating disorder, tidak disarankan melakukannya.
Jika Moms belum pernah melakukan diet ini, lebih baik siapkan tubuh untuk tidak makan selama tiga sampai empat hari.
Moms bisa mengonsumsi makanan dengan porsi kecil setiap makan atau puasa setengah hari.
Meski memiliki manfaat seperti membantu menurunkan tekanan darah, diet air putih juga membawa risiko.
Moms mungkin akan kehilangan energi yang sebenarnya dibutuhkan dalam tubuh seperti karbohidrat.
Lebih dari itu, Moms mungkin akan kehilangan masa otot.
Meskipun asupan yang Moms konsumsi pada diet air putih adalah air, namun Moms mungkin saja mengalami dehidrasi.
Alasannya karena 20%-30% asupan air dalam tubuh berasal dari makanan.
Gejala dehidrasi yang bisa dialami mereka yang menjalankan metode diet water fasting adalah; pusing, mual, sakit kepala, sembelit, dan produktivitas rendah.
Untuk menghindari dehidrasi, Moms mungkin akan membutuhkan lebih banyak air dari biasanya.
Moms juga bisa mengalami hipotensi ortostatik, kondisi dimana tekanan darah menurun saat tubuh tiba-tiba berdiri dari duduk.
Kondisi tersebut bisa menyebabkan Moms pusing bahkan pingsan.
Oleh sebab itu baiknya diet air putih 7 hari ini tidak dilakukan secara sembarangan ya, Moms.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Penulis | : | Nita Febriani |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR