Membuat tulang menjadi lebih sehat
Setiap harinya kebutuhan kalsium harus terpenuhi.
Ini dilakukan agar tulang tetap sehat meskipun usia kian bertambah.
Dalam satu bawang merah terkandung 25,3 mg kalsium.
Ini berarti mengonsumsi bawang merah secara rutin setiap harinya dapat menjaga kesehatan tulang yang lebih baik.
Sehingga mencegah tulang dari osteoporosis.
Meningkatkan kekebalan
Bawang merah termasuk bumbu dapur yang memiliki antioksidan tinggi.
Sedangkan antioksidan berperan dalam memperkuat sistem kekebalan tubuh.
Menurut sebuah penelitian dalam jurnal Mediators of Inflammation komposisi kimia bawang merah sangat kuat.
Sehingga ini membantu meningkatkan kekebalan tubuh dan memiliki sifat anti kanker.
Baca Juga: Cukup Pakai Bawang Merah, Begini Cara Mengatasi Mimisan pada Anak
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR