Nakita.id - Berencana memasukkan Si Kecil ke sekolah dengan metode pendidikan Montessori?
Sebelum memasukkan Si Kecil ke sekolah dengan metode pendidikan Montessori, lebih baik Moms and Dads perhatikan dulu manfaat pendidikan Montessori bagi tumbuh kembang anak berikut ini.
Banyak orang tua yang sampai saat ini masih belum mengenal terlalu dalam soal metode pendidikan Montessori.
Hal itu sebenarnya wajar-wajar saja terjadi ya, Moms.
Sebab saat ini di Indonesia, hanya beberapa sekolah saja yang menerapkan metode pendidikan Montessori.
Metode pendidikan Montessori merupakan metode pembelajaran yang berdasar pada teori perkembangan anak dari Dr. Maria Montessori, Moms.
Dr. Maria Montessori sendiri merupakan seorang pendidik dari Italia di akhir abad 19 dan awal 20.
Dr. Maria Montessori juga merupakan lulusan dari sekolah kedokteran dan menjadi salah satu dokter wanita pertama yang mendapat gelar diploma di Italia.
Pekerjaannya sebagai dokter membuat ia memiliki waktu banyak untuk bertemu anak-anak.
Metode pendidikan Montessori sendiri biasanya banyak diterapkan pada jenjang prasekolah dan sekolah dasar.
Pada sekolah umum, biasanya guru akan memberikan materi yang harus dipelajari anak di dalam kelas.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Penulis | : | Geralda Talitha |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR