"Karena semua apa yang ada di kelas Montessori biasanya akan kita rancang untuk hal-hal seperti itu," sambung dia lagi.
Seperti yang dijleaskan Martin R. Chandra sebelumnya, pemahaman orang tua soal pendidikan Montessori sangatlah penting.
Oleh karena itu, Nakita akan membantu Moms and Dads untuk lebih memahami pendidikan Montessori lewat penjelasan berikut ini.
Metode Pendidikan Montessori
Metode pendidikan Montessori adalah metode pendidikan untuk anak yang berdasarkan dari teori perkembangan Dr. Maria Montessori.
Dr. Maria Montessori merupakan seorang pendidik dari Italia di akhir abad 19 hingga awal abad 20.
Ia merupakan lulusan dari sekolah kedokteran sekaligus menjadi dokter wanita pertama yang mendapat gelar diploma di Italia.
Pekerjaannya sebagai dokter membuat ia memiliki waktu banyak untuk bertemu anak-anak.
Dari pekerjaannya itulah, Dr. Maria Montessori mulai tertarik dengan dunia pendidikan.
Hingga akhirnya, ia memutuskan untuk mengembangkan metode pendidikan Montessori sebagai hasil dari penelitiannya terhadpa perkembangan intelektual anak yang mengalami gangguan mental
Nah, itulah informasi seputar cara edukasi anak dengan metode pendidikan Montessori.
Penulis | : | Geralda Talitha |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR