Nakita.id - Bingung cara mencairkan GoPaylater ke rekening bank?
Cara mencairkan GoPaylater ke rekening, sebenarnya bukanlah hal yang sulit untuk dilakukan.
GoPaylater saat ini tengah menjadi andalan bagi para pengguna aplikasi GoJek.
Sebab, GoPaylater dapat memenuhi kebutuhan sehari-hari, baik yang berhubungan dengan aplikasi GoJek atau lainnya.
Dengan menggunakan GoPaylater, Moms bisa membayar tagihan dari pembelian kebutuhan yang diinginkan di akhir bulan nantinya.
Selain itu, GoPaylater sebenarnya juga bisa lo dicarikan ke rekening bank yang Moms miliki.
Wah, bagaimana ya caranya?
Apabila saat ini ingin mencairkan GoPaylater ke rekening bank, Moms bisa ikuti cara-cara mencairkannya berikut ini.
Cara Mencairkan GoPaylater ke Rekening Bank
1. Aplikasi Akulaku
Untuk mencairkan GoPaylater dengan aplikasi Akulaku, Moms bisa perhatikan langkah-langkah berikut ini:
Baca Juga: Begini Cara Bayar Air PDAM Tanpa Harus Keluar Rumah, Bisa Lewat Shopee hingga GoPay
- Buka aplikasi GoJek, jangan lupa untuk cek dahulu limit Gopaylater
- Lalu, buka aplikasi Akulaku dan pilih menu 'Servis'
- Masuk ke menu transfer
- Masukkan nominal yang ingin di transferkan ke rekening bank, dengan maksimal nominal 3 juta rupiah
- Pilih bank yang sesuai dengan nomor rekening yang ingin ditransfer
- Masukkan nomor rekening, dan jika sudah klik 'Pilih Metode Pembayaran'
- Untuk mencarikan GoPaylater, Moms bisa pilih menu E-Wallet, lalu klik GoPay
- Halaman nantinya akan otomatis berpindah ke aplikasi Gojek setelah Moms mengklik GoPay
- Setelah review pembayaran tampil di layar, pilih metode pembayaran
- Pilihlah 'GoPaylater by Findaya'
- Jika sudah klik 'Konfirmasi dan Bayar'
Baca Juga: Shopee Paylater Tidak Bisa Dipakai? Coba Ingat-ingat Lagi Kapan Terakhir Log in Aplikasi Shopee
- Verifikasi pembayaran dengan memasukkan enam digit pin akun Gojek dan pembayaran berhasil
2. Tokopedia
Ikuti langkah-langkah berikut ini apabila Moms ingin cairkan GoPaylater dengan Tokopedia:
- Masuk ke aplikasi GoJek
- Koneksikan Paylater Gojek dengan Tokopedia
- Masuk ke aplikasi Tokopedia
- Lakukan pencairan seller
- Masukkan produk ke keranjang dan lakukan pembayaran
- Selanjutnya, akan keluar total tagihan dan limit paylater. Kemudian, langsung klik bayar.
Itulah Moms 2 cara mencairkan GoPaylater ke rekening dengan mudah.
Semoga bermanfaat, ya!
Penulis | : | Geralda Talitha |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR