3. Pisang
Bahan alami untuk atasi masalah anak yang diare adalah menggunakan pisang.
Buah yang satu ini juga kaya akan kandungan dari potasium.
Maka dari itu, pisang bisa membantu tubuh anak yang kekurangan cairan karena diare.
Tak hanya itu saja, karena kandungan seratnya, pisang bisa membantu memulihkan kesehatan pencernaan anak.
Buah yang satu ini bisa membantu mengembalikan tekstur pup anak menggumpal kembali.
Dengan begitu, anak tidak akan mencret lagi.
Tapi ingat, sama seperti air kelapa, pisang hanya bisa diberikan untuk anak yang sudah menempuh fase MPASI.
Kesimpulannya, jika anak masih di bawah 6 bulan dan sedang mengalami diare, obat alami yang paling tepat adalah ASI.
Jika memang menunjukkan gejala yang lebih parah atau bahkan tidak kunjung sembuh, segera kunjungi dokter.
Itulah tadi sederet obat diare bayi dari bahan alami.
Baca Juga: Jangan Anggap Remeh, Obat Pilek Bayi Tradisional Berikut Sangat Ampuh Atasi Flu Bayi
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR