Nakita.id - Ini dia deretan obat muntaber bayi yang sebenarnya sudah tersedia di rumah.
Pernahkah si Kecil mengalami muntaber? Tentu Moms khawatir melihat anak yang berkali-kali pup dan muntah-muntah.
Tapi, jangan panik dulu sebab sebenarnya ada obat alami yang bisa diberikan anak saat mengalami muntaber.
Muntaber dikenal juga dengan sebutan gastroenteritis. Sebenarnya apa yang menyebabkan si Kecil mengalami penyakit ini?
Melansir dari Kid's Health, muntaber pada anak bisa disebabkan karena 3 hal, di antaranya:
1. Memegang atau mengonsumsi makanan yang sudah terkontaminasi bakteri atau virus, biasanya rotavirus
2. Berbagi makanan atau minuman dengan yang sedang mengalami muntaber
3. Tinggal bersama orang yang mengalami muntaber
Nah, berikut ini adalah sederet obat rumahan yang bisa digunakan untuk mengatasi muntaber yang dialami anak. Apa saja, ya?
Muntaber mungkin banyak dialami pada anak yang sudah berusia balita.
Tapi tak menutup kemungkinan juga terjadi pada bayi.
Baca Juga: ASI sebagai Obat Sakit Mata Bayi, Apakah Ampuh dan Terjamin Aman?
Untuk anak balita mungkin sudah bisa diberikan bahan-bahan rumahan seperti jahe, pisang, dan lain-lain.
Tapi, apabila muntaber terjadi pada anak usia di bawah 6 bulan, Moms harus berhati-hati untuk memberikan obat rumahan.
Obat rumahan yang pas untuk anak di bawah 6 bulan saat muntaber adalah tetap diminumkan ASI.
ASI memang tidak secara langsung menyembuhkan muntaber pada anak.
Tapi setidaknya, asupan cairan tubuh anak bisa tetap tercukupi dengan diberikan ASI.
Saat mencret dan muntah-muntah, tentu anak kehilangan banyak cairan.
Maka dari itu ASI tetap bisa membuat asupan cairannya tetap tercukupi.
Anak yang usianya lebih dari 6 bulan sudah bisa menggunakan kunyit untuk mengatasi muntaber.
Dari generasi ke generasi, sudah banyak Moms dan Dads membuktikan keampuhan kunyit untuk atasi muntaber pada anak.
Bahan ini juga tergolong aman.
Melansir dari Healthline, ternyata kunyit bisa mengurangi masalah sakit perut yang dialami anak.
Baca Juga: Rekomendasi Obat Diare Bayi dari Bahan Alami, Apa Saja, ya? Yuk, Simak!
Ya, salah satu gejala gastroenteritis atau muntaber adalah sakit perut.
Hal ini bisa diatasi jika anak diminumkan kunyit.
Selain kunyit, Moms juga bisa memberikan anak yogurt.
Tapi, ingat, yogurt juga baru bisa diberikan pada anak yang sudah menempuh fase MPASI.
Melansir dari Cleveland Clinic, yogurt bisa menambah jumlah bakteri baik di dalam pencernaan anak.
Dengan begitu, muntaber yang dialaminya akan lebih mudah untuk reda.
Patsikan Moms berikan yogurt khusus untuk anak-anak, ya.
Memberikan obat-obatan alami bisa saja meredakan muntaber yang dialami anak.
Tapi, jika Moms mengetahui gejalanya menjadi lebih parah, segera bawa anak ke dokter.
Terutama saat muntaber membuatnya jadi demam, buang air besar disertai darah, dan dehidrasi.
Jangan sampai disepelekan ya, Moms!
Baca Juga: Jangan Anggap Remeh, Obat Pilek Bayi Tradisional Berikut Sangat Ampuh Atasi Flu Bayi
4 Rekomendasi Susu Penggemuk Badan Anak yang Bisa Bikin Si Kecil Lebih Gemuk dan Sehat
Source | : | Mayo Clinic,Cleveland Clinic,Kid's Health,Children's Health,Medicinenet |
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR