Dosis yang harus diberikan yakni:
Bayi 2-6 bulan: Moms bisa memberikan sebanyak 1 ml setiap hari selama 10 hari berturut-turut.
Anak 6 bulan-5 tahun: Dosisnya 2 ml diberikan setiap hari selama 10 hari berturut-turut.
Obat ini sebaiknya diberikan pada saat perut masih kosong. Paling baik diberikan sekurang-kurangnya 1 jam sebelum atau 2 jam sesudah makan.
3. Lacto-B
Lacto-B adalah suplemen probiotik yang bermanfaat untuk membantu mengatasi diare, khususnya diare yang disebabkan oleh penggunaan antibiotik.
Selain itu, Lacto-B juga digunakan untuk mengatasi intoleransi laktosa dan sembelit.
Obat ini berbentuk bubuk yang mengandung probiotik, yaitu bakteri baik yang bisa menjaga kesehatan sistem pencernaan.
Dosis dan aturan pakai Lacto-B:
Obat ini bisa diberikan untuk anak usia di bawah 1 tahun sebanyak 2 sachet per hari.
Tidak hanya diminum sebagai obat tetapi lacto-B dapat dikonsumsi dengan dicampurkan ke dalam susu, es krim, atau yoghurt.
Baca Juga: Rekomendasi Obat Diare Bayi Usia 6 Bulan ke Atas Paling Manjur
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Penulis | : | Syifa Amalia |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR