Biasanya dimulai antara hari ke-10 sampai ke-17 dari haid pertama.
Hubungan intim dapat dilakukan setiap dua hari sekali untuk mendapatkan mutu/kualitas sperma yang baik.
Misalnya, dari rentang hari tersebut, dilakukan hubungan intim pada hari ke-10, 12, 14, 16 atau 11, 13, 15, 17.
2. Posisi seks agar cepat hamil
Sebuah studi menjelaskan, missionary dan doggy style adalah 2 posisi yang paling memungkinkan penetrasi terjadi sampai dalam.
Posisi seks dengan penetrasi yang dalam dapat menempatkan sperma di dekat serviks.
Hasil studi tersebut menunjukkan bahwa pada kedua posisi seks di atas, ujung penis mampu mencapai relung antara serviks dan dinding vagina pasangannya.
Posisi missionary bisa memastikan penis mencapai depan serviks, sedangkan pada posisi doggy style mencapai bagian belakang serviks.
Dengan begitu sperma akan lebih mudah menemukan ovum dan mendukung terjadinya pembuahan.
3. Lakukan diet sehat
Moms dan Dads perlu mempertahankan diet seimbang yang sehat karena makanan dan kesuburan saling terkait.
Penulis | : | Nita Febriani |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR