Selain menganggu pemandangan, tetapi tumpukan pakaian kotor juga bisa mengundang ular. Hal ini menajdi tempat yang cukup bagi ular untuk bersembunyi,
Seperti kotak penyimpanan, pakaian yang tidak teratur juga bisa menarik makanan favorit ular ke kamar tidur.
5. Bingkai jendela
Meski tampak berlawanan dari beberapa tempat sebelumnya, tetapi bingkai jendela juga menarik perhatian dengan pemandangan dan cahaya alaminya.
Tetapi menurut Mike Orlino, pemilik pembasmi hama, mengatakan bingkai jendela tidak hanya menyediakan cara bagi reptil untuk menyelinap masuk ke dalam rumah.
Tetapi juga menjadi tempat yang mereka butuhkan untuk menjaga suhu tubuh mereka.
Untuk mencegah ular memasuki rumah, Orlino menyarankan supaya periksa jendela apakah ada celah dan bukaan.
6. Dekat ventilasi
Jika di luar dingin, mungkin ular bersembunyi di dekat ventilasi atau radiator untuk menerima panas.
Todd Milson dari Delsea Termite & Pest Control, menyarankan untuk menjaga area di sekitar sumber pemanas dari furnitur.
Hal ini untuk menghindari menciptakan sauna ular secara tidak sengaja di kamar.
National Geographic Indonesia: Dua Dekade Kisah Pelestarian Alam dan Budaya Nusantara
Penulis | : | Syifa Amalia |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR