Asalkan sudah ada anjuran dari Puskesma itu sendiri setelah Moms melakukan pemeriksaan.
Di banyak Puskesmas, juga terdapat poli gigi, Moms.
Sehingga untuk melakukan pemeriksaan gigi, Moms tidak selalu harus ke klinik gigi ataupun rumah sakit besar.
Mulai dari periksa biasa hingga tindakan seperti tambal gigi, cabut gigi, pembersihan karang gigi, juga bisa dilakukan di Puskesmas.
Untuk melakukan pemeriksaan gigi, harganya sangat murah.
Bagi Moms yang bukan pengguna BPJS Kesehatan dan ingin melakukan pemeriksaan gigi di Puskesmas bisa membayar Rp10.000.
Sedangkan, untuk membersihkan karang gigi secara keseluruhan hanya dikenakan biaya Rp180.000.
Tapi, bagi para Moms pengguna BPJS Kesehatan, tentu saja itu gratis, Moms.
Itu dia Moms sederet pelayanan di Puskesmas yang wajib diketahui mulai saat ini.
Supaya Moms tidak ragu lagi untuk datang ke Puskesmas ketika mengalami sakit.
Semoga informasi terkait apa saja pelayanan yang ada di Puskesmas bisa membantu Moms, ya!
Baca Juga: Kisaran Biaya Rontgen Dada di Puskesmas, Terlengkap dan Terbaru 2022
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR